Apa yang Membedakan Filantropis dan CSR?

Mungkin bagi beberapa orang masih terdengar asing dengan istilah filantropi, dimana ini merupakan salah satu istilah yang banyak digunakan untuk kegiatan kemanusiaan. Tidak jarang pula dikaitkan dalam CSR perusahaan, lalu apa sebenarnya pengertian dan perbedaan dari keduanya? Nah, pada artikel kali ini akan dibahas secara lebih detail apa itu sebenarnya filantropis dan apa itu CSR karena keduanya memiliki keterkaitan dalam penggunaan kegiatan kemanusiaan dan kasih sayang. Bagi Anda yang masih penasaran dan belum mengenal, bisa coba cek berikut ini!

Filantropi merupakan sebuah perilaku yang dimiliki seseorang untuk mencintai sesamanya, dengan nilai kemanusiaan sehingga dapat memberikan waktu, tenaga dan pikiran kepada orang lain. Secara umum orang kaya yang memiliki kontribusi baik kepada orang yang miskin. Tujuannya tentu lebih spesifik untuk memberikan bantuan kepada orang yang memerlukan baik dalam jangka waktu pendek, panjang atau bahkan berkelanjutan. Sama halnya dengan yang sudah dilakukan dalam Wahana Visi Indonesia, yang sampai dengan saat ini terus melakukan kegiatan kemanusiaan kepada banyak orang terbentuk dari orang-orang yang lebih memiliki jiwa kepedulian.

Setelah mengerti apa itu filantropis tentu mengenal baik manfaatnya, pada contoh saja dalam Wahana Visi Indonesia. Tidak hanya memberikan bantuan dalam bentuk uang begitu saja, tetapi lebih bermanfaat dan berkelanjutan seperti:

  • Pembangunan saluran air untuk ketersediaan air bersih yang baik mendukung kesehatan.
  • Adanya bantuan sekolah untuk menjadi tempat menempuh pendidikan banyak anak bangsa.
  • Membudayakan tenaga kerja dan masyarakat dalam berbagai kegiatan ekonomi untuk mendukung kesejahteraan.
  • Bukan saja sebatas membangun gereja atau masjid tetapi juga memberikan pelayanan kepada jamaah.

Jika dibandingkan dengan CSR tentu berbeda, dimana CSR memiliki jangkauan yang lebih luas dan panjang untuk bisnis tertentu. Bahkan ada pula beberapa perusahaan yang akhirnya mendirikan lembaga filantropi meskipun sudah memiliki kegiatan CSR yang dilakukan. CSR sendiri dibangun untuk berkelanjutan atas dasar komitmen bisnis yang berperilaku etis serta memiliki kontribusi baik. Inilah kenapa cakupannya lebih luas karena menangani sikap semua organisasi.

Tinggalkan komentar